OBJEK WISATA KUBURAN MASSAL ULE LHEUE ACEH
INFORMASI TEMPAT OBJEK WISATA KUBURAN MASSAL ULE LHEUE KOTA BANDA ACEH PROVINSI NANGGROE ACEH DARUSSALAM (NAD)
INFO LOKASI OBJEK WISATA KUBURAN MASSAL ULE LHEUE KOTA BANDA ACEH PROVINSI NANGGROE ACEH DARUSSALAM (NAD) - Kuburan Massal Ule Lheue adalah tempat dikuburkannya ribuan jiwa korban bencana Tsunami pada tahun 2004 silam yang memiliki lokasi di depan halaman bekas Rumah Sakit Umum Meuraxa yang telah hancur atau rusak parah saat terkena ganasnya hempasan dari gelombang laut yang dikenal dengan nama tsunami tersebut. Tidak akan ada anda temukan batu nisan di tempat ini karena sangat sulit untuk mengenali korban yang telah meninggal tersebut dan juga karena terbatasnya waktu untuk mengidentifikasi korban tersebut.
Di tempat ini hanya ada batasan antara lokasi kuburan anak-anak dan juga kuburan orang dewasa. Juga terdapat sebuah pintu gerbang yang ditulis dengan menggunakan bahasa Arab dan juga bahasa Aceh, yang tulisannya telah dikutip dari Al-Qur'an Surat Al-Anbiya ayat 35, yang artinya “Setiap yang memiliki jiwa pasti akan mati. Kami akan menguji kamu dengan sebuah keburukan dan juga kebaikan sebagai cobaan. Dan hanya kepada Kamilah kamu akan dikembalikan”
Bangunan bekas rumah sakit tersebut masih terlihat dan kemudian sengaja dibiarkan dengan apa adanya untuk bisa mengenang bencana dahsyat tersebut. RSUD Meuraxa sendiri saat ini telah direlokasi ke kawasan Mibo di Jalan Soekarno Hatta, Kota Banda Aceh. Kuburan Massal Ulee Lheue ini tentunya masih banyak dikunjungi oleh kerabat korban yang memiliki firasat bahwa para korban yang merupakan sanak saudara mereka ada diantara banyaknya korban yang telah dimakamkan scara massal di lokasi ini. Tidak hanya itu, bahkan banyak pengunjung yang berasal dari luar daerah Aceh sengaja untuk datang ke tempat ini untuk bisa mengenang bencana tersebut.
Terima kasih sudah membaca informasi wisata terbaru tentang Info Objek Wisata Kuburan Massal Ule Lheue Kota Banda Aceh Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD). Kami mengharapkan semoga informasi wisata yang kami berikan disini memberikan manfaat dan pengetahuan bagi anda semua.
Terima kasih sudah membaca informasi wisata terbaru tentang Info Objek Wisata Kuburan Massal Ule Lheue Kota Banda Aceh Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD). Kami mengharapkan semoga informasi wisata yang kami berikan disini memberikan manfaat dan pengetahuan bagi anda semua.